Koneksi Antar Materi - Nilai dan Peran Guru Penggerak

Koneksi Antar Materi - Nilai dan Peran Guru Penggerak


Disusun                : Agus Widodo, S.Pd.SD

Fasilitator             : Hermi Kuswidiarti, S.Pd., M.Pd

Pengajar Praktik  : Suparmi, S.Pd


1.  Apa yang anda pahami mengenai nilai dan peran guru penggerak ?

Guru penggerak merupakan agen perubahan pembelajaran. guru penggererak harus dapat bergerak untuk melaksanakan aksi nyata yang dapat menggerakkan lingkungannya sekitarnya. Guru Penggerak memiliki 5 nilai utama yaitu :

a. Mandiri  

       Mandiri berarti seorang Guru Penggerak  mampu senantiasa mendorong dirinya sendiri untuk melakukan aksi serta mengambil tanggung jawab atas segala hal yang terjadi pada dirinya. Segala perubahan yang terjadi di sekitar kita maupun pada diri kita, muncul dari diri kita sendiri.

b. Reflektif

       Reflektif berarti seorang Guru Penggerak mampu senantiasa merefleksikan dan memaknai pengalaman yang terjadi di sekelilingnya, baik yang terjadi pada diri sendiri serta pihak lain. Pengalaman-pengalaman ini bisa menimbulkan kesan positif maupun negatif. Dengan mengamalkan nilai reflektif, Guru Penggerak diajak untuk mengevaluasi kembali pengalaman-pengalaman tersebut, hingga bisa menjadi pembelajaran dan panduan untuk menjalankan perannya di masa mendatang. 

c. Kolaboratif

       Kolaboratif berarti seorang Guru Penggerak mampu senantiasa membangun hubungan kerja yang positif terhadap seluruh pihak pemangku kepentingan yang berada di lingkungan sekolah ataupun di luar sekolah (contoh: orang tua murid dan komunitas terkait) dalam mencapai tujuan pembelajaran.

d. Inovatif

     Inovatif berarti seorang Guru Penggerak mampu senantiasa memunculkan gagasan-gagasan baru dan tepat guna terkait situasi tertentu ataupun permasalahan tertentu. Di tengah perkembangan zaman yang semakin maju, masalah yang muncul pun juga semakin bervariasi. Untuk bisa mengatasi beragam masalah tersebut, diperlukan lah jiwa inovatif dari seorang Guru Penggerak, agar bisa datang dengan penyelesaian masalah yang mungkin tidak biasa namun tepat guna.

e. Berpihak Pada Murid

      Berpihak pada murid disini berarti seorang Guru Penggerak selalu bergerak dengan mengutamakan kepentingan perkembangan murid sebagai acuan utama. Segala keputusan yang diambil oleh seorang Guru Penggerak didasari pembelajaran murid terlebih dahulu, bukan dirinya sendiri. Segala hal yang kita lakukan, harus tertuju pada perkembangan murid, bukan pada pemuasan diri kita sendiri, maupun orang lain yang berkepentingan. Sebagai Guru Penggerak yang memiliki nilai ini, kita selalu harus mulai berpikir dari pertanyaan “apa yang murid butuhkan?”, “apa yang bisa saya lakukan untuk membuat proses belajar ini lebih baik?” 

seorang guru penggerak yang memiliki nilai-nilai yang sudah dijelaskan diatas akan dapat melaksanakan perannya dengan maksimal. adapun peran seorang guru penggerak adalah :

a. Pemimpin Pembelajaran.

b. Menggerakkan komunitas praktisi.

c. Menjadi coach bagi guru lain.

d. Mendorong kolaborasi antar guru.

e. Mewujudkan kepemimpinan murid.

2. Apakah ada keterkaitan antara nilai dan peran guru penggerak dengan filosofi Ki          Hajar Dewantara?

         Nilai dan peran guru penggerak memiliki keterkaitan dengan filosofi Ki Hajar Dewantara. Guru harus melaksanakan pembelajaran yang berpihak pada murid. dalam bergerak guru penggerak mengutamakan kepentingan murid. segala hal yang dilakukan guru penggerak harus tertuju pada perkembangan murid, dapat mengetahui apa yang diinginkan murid.tugas guru adalah menuntun kodrat anak agar dapat menemukan bakat dan minat anak.

3. Ingat kembali refleksi diri anda pada bagian refleksi terbimbing serta ilustrasi yang sudah anda buat pada demonstrasi kontekstual (sebagai gambaran apa). apa strategi yang anda lakukan untuk dapat mencapai nilai tersebut ?

ilustrasi Diri saya adalah :



Nilai diri saya adalah mandiri, senantiasa meningkatkan kompetensi diri tanpa dorongan orang lain, melainkan dari inisiatif sendiri. belajar hal-hal baru untuk diterapkan dalam pembelajaran. Reflektif, senantiasa memaknai pengalaman yang dilakukan untuk perbaikan yang akan datang.
Strategi yang dapat dilakukan adalah dengan sering mengikuti kegiatan-kegiatan diklat atu seminar, berdiskusi dengan teman sejawat, berkomunikasi dengan orang tua murid.

4. siapa saja pihak yang dapat membantu anda dalam mencapai gambaran anda di demonstrasi kontekstual tersebut ?

pihak yang dapat membantu saya dalam mencapai gambaran tersebut adalah kepala sekolah, teman sejawat, orang tua siswa dan murid-murid.

        




0 Response to "Koneksi Antar Materi - Nilai dan Peran Guru Penggerak"

Post a Comment